Friday, January 18, 1991

SERANGAN IRAK KE ISRAELI CUATKAN MASALAH PALESTINE: DUBES

  Jakarta, 18/1/1991 (ANTARA) - Serangan rudal-rudal Irak ke Israel meyakinkan dunia bahwa masalah Palestina memang harus diselesaikan dengan serius dan segera, Duta Besar Palestina untuk Indonesia Ribhi Halloum mengatakan di Jakarta Jum'at.
        Serangan itu membuktikan kepada dunia suatu kenyataan politik bahwa masalah paling utama dalam perang Teluk ini adalah pendudukan Israel secara tidak sah di tanah Palestina, tegas Dubes.