Thursday, January 25, 1996

TAMAN NASIONAL ASIA TENGGARA AKAN DIBAHAS DI JAKARTA

     Jakarta, 25/1/1996 (ANTARA) - Indonesia akan menjadi tuan rumah Pertemuan Komisi Taman Nasional dan Wilayah yang dilindungi di Asia Tenggara (CNPPA), Mei 1996.
        Pertemuan tersebut akan diselenggarakan oleh Departemen Kehutanan, Kantor Menteri Lingkungan Hidup dan CNPPA Masyarakat Konservasi Dunia (IUCN), ujar Dr N. Ishwaran, pakar keragaman hayati UNESCO Jakarta, Kamis.

        Sekitar 50 pakar dari Asia Tenggara, termasuk Kamboja, Laos dan Papua Nugini diharapkan turut serta dalam pertemuan tersebut.
        Disamping diskusi, kegiatan pertemuan itu antara lain kunjungan ke Taman Nasional Ujung Kulon, yang telah dimasukkan UNESCO dalam Daftar Warisan Dunia. (T/ri4/DPS-003/25/01/96 17:48/ RU2 )

No comments:

Post a Comment